Salam Budi Luhur !
HIMTI (Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika) Universitas Budi Luhur Jakarta mengadakan Acara PETIMATI 4 (Pekan Teknologi Informasi Mahasiswa Teknik Informatika) dengan tema “Make Everything Easier With Technology” yang akan dilaksakan pada tanggal 31 Oktober 2016.
Kami mengajak mahasiswa/i Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur untuk berpartisipasi dalam acara PETIMATI 4 yang diselenggarakan oleh HIMTI Universitas Budi Luhur.
Berikut adalah rangkaian acara :
1. Seminar Umum “Microcontroller For Smarthome”
Hari, tanggal : Senin, 31 Oktober 2016
Tempat : Gedung Auditorium Universitas Budi Luhur
Pembicara : Zerfani Yulias (Founder Famosa Studio & Komunitas Arduino Indonesia) dan Muhammad Ainur Rony, S.Kom, M.T.I (Ketua Program Studi Teknik Informatika)
HTM : Mahasiswa UBL : Rp. 15.000 (Snack + Sertifikat)
Umum/Luar UBL : Rp. 35.000 (Snack + Sertifikat)
2. Lomba “Pemanfaatan Microcontroller dan Internet of Things untuk Masa Depan”
Syarat & Ketentuan :
- Satu kelompok terdiri dari dua orang dan maksimal tiga orang yang berstatus mahasiswa aktif Universitas Budi Luhur.
- Seluruh data peserta harus sesuai dengan identitas yang didaftarkan pada saat pendaftaran.
- Kerya tulis yang diikut sertakan harus bersifat original.
- Biaya pendaftaran sebesar Rp. 30.000,-.
- Batas pendaftaran terakhir adalah 20 Oktober 2016.
- Karya paling lambat diterima panitia tanggal 25 Oktober 2016 dalam bentuk softcopy dan dikirimkan ke alamat email ublhimti@gmail.com.
- Penjurian lomba adalah 28 Oktober 2016.
- Hal-hal yang terkait dengan kondisi yang tidak rinci dapat dikonfirmasikan kepada panitia melalui contact person :
- Indah (082316987040)
- Fakhri (0895701550085)
- Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Tempat pendaftaran : Stand PETIMATI 4, Unit 6 Lt. 1 (depan lift) Universitas Budi Luhur.
Untuk informasi lebih lanjut :
Info ini dapat download di PETIMATI #4 Universitas Budi Luhur