
Program studi Sistem Informasi berdiri sejak tahun 1987 dengan Nomor SK No.0721/0/1987, tanggal 9 November 1987. Izin Perpanjangan No. 13976/D/T/K-III/2012; tanggal 21 Desember 2012. Program Studi Sistem Informasi mempunyai predikat Terakreditasi Unggul berdasarkan Keputusan LAM INFOKOM No. 155/SK/LAM-INFOKOM/Ak/S/XII/2023.
Program Studi Sistem Informasi memiliki visi untuk menjadi program studi berwawasan global, unggul dalam bidang Sistem Enterprise, Wirausaha Digital, dan Sains Data yang dikembangkan melalui pendekatan teknologi mutakhir, khususnya kecerdasan buatan (AI), serta berlandaskan nilai-nilai kewirausahaan dan cerdas berbudi luhur.
Program studi ini mengintegrasikan AI sebagai pilar utama dalam proses pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Melalui pendekatan multidisiplin, mahasiswa dibekali dengan kompetensi tinggi dalam pengembangan sistem informasi cerdas yang mendukung efisiensi industri, mendorong inovasi kewirausahaan digital, dan menghadirkan solusi berbasis data yang adaptif terhadap tantangan sosial global.
Mengenal Program Studi Sistem Informasi
-
Profil
-
Kurikulum
-
Dosen
-
Profesi Lulusan
Visi
“Pada Tahun 2029, menjadi Program Studi Sistem Informasi Berwawasan Global dalam bidang Sistem Enterprise, Wirausaha Digital dan Sains Data berbasis Kewirausahaan, Teknologi dan berlandaskan Cerdas Berbudi Luhur”.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dalam bidang Sistem Enterprise, Wirausaha Digital dan Sains Data yang mengedepankan teknologi, ilmu pengetahuan, kewirausahaan dan kebudiluhuran.
- Menyelenggarakan penelitian dalam bidang Sistem Enterprise, Wirausaha Digital dan Sains Data yang menciptakan dampak sosial yang positif, terukur dan berkesinambungan.
- Berperan aktif dalam menyejahterakan kehidupan sosial masyarakat yang lebih baik dengan mengimplementasikan penelitian.
- Berperan aktif dalam kegiatan sosial global yang bermanfaat bagi masyarakat.
- Lulusan memiliki kemampuan menganalisis, merancang, mengembangkan, dan menjamin kualitas sistem informasi sesuai dengan kebutuhan pengguna serta standar industri.
- Lulusan memiliki kemampuan memahami, menerapkan dan mengintegrasikan model sistem, menggunakan metode dan berbagai teknik peningkatan bisnis proses yang mendatangkan suatu nilai untuk organisasi.
- Lulusan memiliki kemampuan dalam membangun dan mengelola bisnis secara digital, mengembangkan solusi berbasis sains data, serta meningkatkan sistem informasi organisasi untuk mencapai tujuan dan sasaran di berbagai bidang industri.
- Lulusan memiliki kemampuan komunikasi yang baik, mampu bekerja sama dalam tim dan memiliki ketrampilan dalam bidang programming untuk kepentingan pengembangan sistem informasi bisnis
- Lulusan memiliki ketaqwaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, etika profesionalitas, jujur, bertanggungjawab dan memiliki kecerdasan yang dilandasi oleh nilai-nilai kebudiluhuran yang tinggi.
- Agnes Aryasanti, S.Kom, M.Kom
- Agung Prihartono, S.Kom, M.Kom
- Agus Umar Hamdani, S.Kom, M.Kom
- Anita Diana, S.Kom, M.Kom
- Asep Abdul Rohman, S.Kom, M.Kom
- Bayu Satria Pratama, S.Kom, M.Kom
- Bima Cahya Putra, S.Kom, M.Kom
- Bruri Trya Sartana, S.Kom, MM, M.Kom
- Devit Setiono, S.Kom, M.Kom
- Dewi Kusumaningsih, S.Kom, M.Kom
- Dian Anubhakti, S.Kom, M.Kom
- Hirty Panca Sari, S.Kom, MM
- Ir. Deni Mahdiana, S.Kom, MM, M.Kom
- Ir. Gandung Triyono, S.Kom, M.Kom
- Djati Kusdiarto, MM
- Hendri Irawan, S.Kom, M.T.I
- Humisar Hasugian, S.Kom, M.Kom
- Indah Puspasari Handayani, S.Kom, M.Kom
- Bullion Dragon Andah, M.Sc, M.Kom
- Ita Novita, S.Kom, M.T.I
- Jeremy Jonathan, S.Kom, M.Kom
- Joko Sutrisno, S.Kom, M.Kom
- Kukuh Harsanto, S.Kom, M.Kom
- Lauw Li Hin, S.Kom, M.Kom
- Marini, S.Kom, M.Kom
- Motika Dian Anggraeni, S.Kom, M.Kom
- Muhamad Fitra Syawall, S.Kom, M.Kom
- Nawindah, S.Kom, M.Kom
- Nidya Kusumawardhany, S.Kom, M.Kom
- Nofiyani, S.Kom, M.Kom
- Noni Juliasari, S.Kom, M.T.I
- Nurwati, S.Kom, M.Kom
- Painem, S.Kom, M.Kom
- Pepi Permatasari, S.Kom, M.Kom
- Ratna Kusumawardani, S.Kom, M.Kom
- Ratna Ujian Dari, S.Kom, M.Kom
- Retno Wulandari, S.Kom, M.Kom
- Rizky Pradana, S.Kom, M.Kom
- Safitri Juanita, S.Kom, M.T.I
- Samsinar, S.Kom, M.Kom
- Sri Mulyati, S.Kom, M.Kom
- Sri Wahyuningsih, S.Kom, M.Kom
- Teja Endra Eng Tju, S.T, M.Kom
- Titin Fatimah, S.Kom, M.Kom
- Tri Ika Jaya Kusumawati, S.Kom, M.Kom
- Wiwin Windihastuty, S.Kom, M.Kom
- Wulandari, S.Kom, M.Kom
- Yesi Puspita Dewi, S.Kom, M.Kom
- Yudi Santoso, S.Kom, M.Kom
- Yulianawati, S.Kom, M.Kom
- Yuliazmi, S.Kom, M.Kom
Program Studi Sistem Informasi mempunyai beberapa profesi lulusan sesuai dengan standar KKNI Level 6 dan kebutuhan industri di masa sekarang. Beberapa profesi lulusan di Program Studi Sistem Informasi antara lain:
- System Analyst
- Information Security Specialists
- Software Engineer
- Web DevelopersIT
- Consultants
- Database Administrator
- Digitalpreneur
- Business Analyst
- Data Scientist
- Data Analyst
- Data Engineer
- Programmer
- E-Commerce System Developer
- Academics