Salam Budi Luhur !!
Pada hari ini Senin, 22 Januari 2024 jam 13.00-14.30 telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Dosen Penasehat Akademik FTI. Rapat ini dipimpin langsung oleh Dekan FTI yaitu Bapak Dr. Achmad Solichin. S.Kom, M.T.I. yang beragendakan tentang profil dan peran Dosen PA, Kinerja akademik mahasiswa dan permasalahannya serta tindak lanjut yaitu pembahasan solusi dan rencana tindak lanjut.
Sesuai dengan fungsinya Dosen Penasehat Akademik (PA) bertugas untuk membimbing mahasiswa dengan cara memantau perkuliahan mahasiswa, membantu dalam penyusunan perkuliahan, serta memberi konsultasi baik masalah akademik maupun non akademik.
Dalam paparan materi rapat, Dekan FTI menyampaikan informasi terkait keaktifan kuliah mahasiswa yang dibagi menjadi 3 kluster. Klaster 0 (sebagian besar adalah mahasiswa baru dengan IPK yang kurang baik), kluster 1 dan klaster 2 (sebagian besar adalah mahasiswa lama). Berdasarkan data tersebut, diharapkan Dosen PA lebih bisa berperan untuk memantau perkuliahan mahasiswa dengan berbagai upaya agar mahasiswa dapat kuliah lebih terarah dan selesai tepat waktu. Upaya yang bisa dilakukan yaitu melakukan pengecekan data mahasiswa (aktif/tidak aktif), kemudian melakukan verifikasi data (konfirmasi langsung kepada mahasiswa bersangkutan), mencatat dan melaporkan (hasil verifikasi melalui sistem PA) dan terakhir tindakan dari Prodi untuk menganalisis data dan mengambil tindakan terhadap mahasiswa bersangkutan.
Semangat Bapak/Ibu Dosen PA 🙂