Salam Budi Luhur !!
Jakarta, 07 Desember 2021 – Tim Peneliti Universitas Budi Luhur sukses melakukan dan menjalankan kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Nias Barat dalam dua bidang penelitian yaitu pertanian (perkebunan dan pangan) dan pariwisata (pengembangan dan perekayasaan di bidang teknologi dan inovasi). Kabupaten Nias Barat memiliki banyak potensi alam khususnya sektor pariwisata. Namun, potensi pariwisata tersebut belum optimal karena kurangnya promosi terhadap destinasi wisata seperti infrastruktur yang kurang memadai, kurangnya fasilitas, sarana dan prasarana. Di bidang pertanian, saat ini hasil produksi pertanian masih dalam tahap penjualan bahan baku mentah yang mengakibatkan rendahnya pendapatan masyarakat petani. Sehingga tingkat produksi dan produktivitasnya relatif masih rendah dan belum bisa mencapai hasil yang maksimal. Dalam bidang teknologi dan inovasi, diharapkan dapat mendorong kerjasama antar masyarakat, pengguna teknologi dan perguruan tinggi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan mendistribusikan teknologi. Oleh karena itu, kerjasama ini diharapkan menjadi dasar perbaikan dan pengembangan pariwisata, pertanian dan teknologi dan inovasi. Selain itu, penelitian ini juga dapat memberi sumbangsih bagi peningkatan kualitas pendidikan dan menawarkan solusi bagi permasalahan masyarakat Kabupaten Nias Barat. Universitas Budi Luhur sudah mempersiapkan dan membentuk panitia tim peneliti pelaksanaan kegiatan hibah penelitian dengan pemerintah daerah Kabupaten Nias Barat, sebagai berikut:
- Dr. Ir. Wendi Usino, M.Sc, MM sebagai penanggung jawab.
- Dr. Krisna Adiyarta Musodo, S.Kom, M.SC sebagai ketua pelaksana.
- Widodo, S.Kom sebagai bendahara.
- Dr. Imelda, M.Kom sebagai sekretaris.
- Mulyati, M.I.Kom sebagai sekretariat dan administrasi.
- Dr. Deni Mahdiana, M.M, M.Kom sebagai ketua tim teknologi dan inovasi.
- Gunawan Pria Utama, M.Kom sebagai koordinator lapangan tim teknologi dan inovasi.
- Bima Cahya Putra, M.Kom sebagai anggota.
- Wahyu Pramusinto, M.Kom sebagai anggota.
- Dia Anubhajtum, M.Kom sebagai anggota.
- Dr. Nawiroh Vera, M.Si sebagai ketua tim pariwisata.
- Doddy Wihardi, S.I.P, M.I.Kom sebagai koordinator tim pariwisata.
- Liza Dwi Ratna Dewi, S.Sos, M.Si sebagai anggota.
- Nexen Alexandre Pinontoan, S.I.Kom., M.I.Kom sebagai anggota.
- Arbi Cristional Lokananta, S.I.Kom., M.I.Kom sebagai anggota.
- Dr. Arief Wibowo, S.Kom, Mkom sebagai ketua tim peneliti promosi pertanian, perkebunan dan pangan.
- Elizabeth Ginting, MM sebagai koordinator lapangan tim promosi pertanian, perkebunan dan pangan.
- Yuwono, M.Si sebagai anggota.
- Yori Pusparani, S.Ds, M.Ds sebagai anggota.
- Benny Muhdaliha, M.Sn sebagai anggota.
Sebagai realisasi kerjasama dengan FTI, yang terlampir pada PKS No. A/UBL/FTI/000/04/21:
- Tim FTI membuat Master Plan Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Menghasilkan aplikasi E-learning bagi Bappeda Nias Barat