Salam Budi Luhur !
Acara seminar bertemakan “Cyber Security” yang diselenggarakan pada hari Jumat, 28 September 2018, pukul 10:00 WIB, bertempat di Ruang Teater Universitas Budi Luhur, dengan pembicara Bapak Dr. Leo Van Koppen MSIT dari Educational Services for Cyber Security, Belanda dengan moderator Bapak Muhammad Ainur Rony, S.Kom, M.T.I. Acara seminar ini dibuka oleh Rektor Universitas Budi Luhur, Bapak Prof. Dr. sc. agr. Ir. Didik Sulistyanto.
Menghadapi tantangan zaman dimana semuanya telah menggunakan teknologi tinggi maka Universitas Budi Luhur untuk menghadapi tantangan tersebut menyiapkan Sumber Daya Manusia yang memumpuni dibidang Perlindungan Data (Cyber Security) untuk pasar global khususnya benua Eropa dimana benua tersebut adalah benua berkumpulnya negara-negara maju dalam dunia teknologi canggih sehingga membutuhkan pasokan Sumber Daya Manusia.
Di tahun 2019, Universitas Budi Luhur akan mendirikan Satelite Campus yang bekerjasama dengan Universitas Den Haag Belanda. Selain itu, persiapan telah dilakukan pada tahun ini (2018) dengan mengirimkan mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur untuk magang di Belanda dan Universitas Budi Luhur telah mendirikan Center of Excellence Cyber Security dan Big Data yang disiapkan untuk mendukung Satelite Campus Universitas Budi Luhur,” ujar Rektor.
Bapak Prof. Dr. sc. agr. Ir. Didik Sulistyanto juga manambahkan dari besarnya kebutuhan akan tenaga Cyber Security khususnya di wilayah Eropa ataupun Belanda, dalam hal ini Universitas Budi Luhur berperan aktif menyiapkan mahasiswanya melakukan magang hingga bekerja melalui Joint Degree antara Universitas Budi Luhur dengan Universitas di Den Haag Belanda sehingga diharapkan dengan kesiapan tersebut, mahasiswa Universitas Budi Luhur nantinya dapat mengisi kebutuhan tenaga Cyber Security yang dibutuhkan.
Pada akhir acara, dilakukan penyerahan sertifikat dan plakat yang diberikan oleh Bapak Prof. Dr. sc. agr. Ir. Didik Sulistyanto selaku Rektor Universitas Budi Luhur kepada Bapak Dr. Leo Van Koppen MSIT, Educational Services for Cyber Security.
Info ini dapat download di Pelaksanaan Seminar Cyber Security