http://www.budiluhur.ac.id/

Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”

Salam Budi Luhur !

ITOR (IT On The Roof) 33 merupakan acara rutin yang diadakan oleh Fakultas Teknologi Informasi di Universitas Budi Luhur. IT On The Roof yang ke 33 ini mengangkat tema “Evolution of IT infrastructure & Internet of Things (IoT)”. Acara ini telah diselenggarakan pada hari Jumat, 05 Mei 2017, pukul 16.00 WIB s/d selesai, bertempat di Roof Suhanah, Unit 7 Lantai 6, Universitas Budi Luhur dengan pembicara Bapak Ngadiyono, S.Kom, M.M. Beliau adalah alumni Universitas Budi Luhur, Jurusan Sistem Komputer, Angkatan pada tahun 1987. Acara ini dimulai dengan sambutan yang disampaikan oleh Bapak Deni Mahdiana, S.Kom, M.M, M.Kom, selaku Wakil Dekan Bidang Riset dan Kemahasiswaan.

Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”

Acara ini membahas mengenai Evolusi dari Infrastruktur IT & Internet of Things (IoT) yang dipaparkan oleh Bapak Ngadiyono, S.Kom, M.M. Infrastruktur IT adalah sekumpulan perangkat fisik dan perangkat lunak yang dibutuhkan untuk mengoperasikan perusahaan. Layanan yang diberikan dari perusahaan salah satunya adalah platform komputasi yang menyediakan layanan komputasi, jasa telekomunikasi, layanan pengelolaan data, layanan perangkat lunak aplikasi, jasa pengelolaan fasilitas fisik, manajemen TI, pendidikan, dan layanan lainnya.

Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”

Selain itu, beliau juga memaparkan mengenai evolusi dari Infrastruktur IT mulai dari Mainframe atau yang dikenal dengan Minikomputer pada tahun 1959. Kemudian muncul Personal Computer pada tahun 1981, dan Client Server pada tahun 1983. Infrastruktur IT memiliki 7 komponen utama, antara lain platform perangkat keras komputer, platform sistem operasi, aplikasi perangkat lunak enterprise, pengelolaan dan penyimpanan data, jaringan atau platform telekomunikasi, platform internet, jasa integrasi sistem konsultasi. Contoh dari mesin klien yang terdapat di platform perangkat keras komputer adalah PC desktop, perangkat mobile-PDA atau TableTab, laptop dan untuk server blade adalah komputer ultrathin yang tersimpan di rak. Untuk perangkat lunak basis data pada pengelolaan dan penyimpanan data yang digunakan adalah IBM (DB2), Oracle, Microsoft (SQL Server), Sybase (Adaptive Server Enterprise), MySQL dan penyimpanan data fisik menggunakan EMC-Dell Corp, HDS, NetApp (sistem berskala besar), Seagate, Maxtor, Western Digital. Untuk platform internet menggunakan perangkat keras, perangkat lunak, layanan manajemen untuk mendukung situs Web perusahaan, (termasuk layanan Web-hosting) intranet, extranet dan server perangkat keras internet menggunakan IBM, Dell, Oracle, HP, Cisco, Nutanix. Berikut ini adalah foto setelah selesai acara IT On The Roof 33.

Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”
Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”
Pelaksanaan ITOR #33 “The Evolution Of Internet Of Things”

Pada akhir acara, selanjutnya dilakukan penyerahan plakat dan sertifikat yang diberikan oleh Bapak Irawan, S.Kom, M.Kom selaku Ketua Program Studi Sistem Komputer kepada Bapak Ngadiyono, S.Kom, M.M.

Comments are closed.