Salam Budi Luhur !
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat “Peningkatan kualitas remaja dengan pelatihan content management system (CMS) Ecommerce di wilayah Rt. 002 Rw 001 Kelurahan Petukangan Utara Kecamatan Pesanggrahan Jakarta Selatan sebagai upaya pencapaian SDG’S (sustainable development goals) Tujuan 4 Target 4″ yang diselenggarakan oleh Ibu Rusdah, M.Kom, Ibu Yuni Kasmawati, S.Pt, MM, Ibu Dewi Kusumaningsih, M.Kom pada hari Sabtu, 07 Januri 2017 pada pukul : 08:00 sampai dengan 16:00 WIB, bertempat di Ruang Laboratorium Komputer, Universitas Budi Luhur, Jl. Ciledug Raya, Petukangan Utara Jakarta, Selatan 12260. Adapun tujuan umum pada kegiatan ini adalah mengenalkan tujuan dan target SDGs tujuan 4 target 4 yaitu pada tahun 2030 secara substansial meningkatkan jumlah pemuda yang memiliki skill yang relevan termasuk secara teknik dan fokasi dalam hal mencari pekerjaan yang layak dan entrepreneurship, menyebarkan pengetahuan dan keterampilan dalam bidang komputer kepada masyarakat, meningkatkan hubungan dan kerjasama antara lembaga pendidikan (Universitas Budi Luhur) dengan kelompok masyarakat, merealisasikan program Tridharma Universitas Budi Luhur dalam bidang pengabdian masyarakat. Selain itu, tujuan khusus pada kegiatan ini adalah memberi pengetahuan dan keterampilan di bidang teknologi Content, anagenet System (CMS) kepada remaja Di Wilayah Rukun Tetangga 002 Rukun Warga 011 Kelurahan Petukangan Utara Kecamatan Pesanggrahan Jakarta Selatan, mengenalkan atau meningkatkan pengetahuan peserta dalam pemanfaatan Content Managenet System (CMS) Ecommerce, melatih keterampilan peserta dalam membuat website ecommerce.
Sustainable Development Goals disingkat dengan SDGs adalah 17 tujuan dengan 169 capaian yang terukur dan tenggat yang telah ditentukan oleh PBB sebagai agenda dunia pembangunan untuk kemaslahatan manusia dan bumi. Tujuan ini dicanangkan oleh bersama oleh negara-negara lintas pemerintahan pada resolusi PBB yang diterbitkan pada 21 Oktober 2015 sebagai ambisi pembangunan bersama hingga tahun 2030. Tujuan ini merupakan kelanjutan atau pengganti dari Tujuan Pembangunan Milenium yang ditandatangani oleh pemimpin-pemimpin dari 189 negara sebagai Deklarasi Milenium di markas besar PBB pada tahun 2000 dan tidak berlaku lagi sejak akhir 2015. Sebagai wujud sumbangan nyata, civitas akademik terutama dosen dan mahasiswa dapat memasukkan agenda SDGs sebagai bahan kajian maupun dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM). Tujuan dan target dalam SDGs juga sesuai dengan filosofi Universitas Budi Luhur yang berusaha menghasilkan insan cerdas dan berbudi luhur. Upaya Pencapaian SDG’s (Sustainable Development Goals) Tujuan 4 Target 4 yaitu pada tahun 2030 secara substansial meningkatkan jumlah pemuda yang meiliki skill yang relevan termasuk secara teknik dan fokasi dalam hal mencari pekerjaan yang layak dan entrepreneurship. Fokus PKM ini adalah untuk meningkatkan kemampuan remaja RT.02 RW.011 Kelurahan Petukangan Utara Kecamatan Pesanggrahan dalam membangun website ecommrece dengan memanfaatkan Content Management System (CMS). Dengan bekal tersebut diharapkan remaja dapat belajar mandiri memulai usaha dengan berjualan online.